Selasa, 23 April 2013

Aspire One 722 - Netbook Murah Performa Handal

Beberapa waktu lalu, kami pernah me-review Acer Aspire One seri 522. Kali ini, Acer berbaik hati mengirimkan Acer Aspire One seri 722 terbarunya. Seri ini sepertinya meng-update seri sebelumnya yang menggunakan layar 10″ dengan ukuran layar yang lebih besar (berukuran 11.6″) yang tentunya lebih nyaman, baik dari segi ukuran layar maupun resolusinya. Sepertinya, Acer ingin memperkuat jajaran Aspire One dengan kelas netbook. Dengan adanya Acer Aspire One 722, kelas netbook seperti mendapat “angin segar” karena memiliki layar yang lebih besar dan desain yang benar-benar baru.
Acer Aspire One 722 ditawarkan dengan empat pilihan warna: hitam, biru, merah, dan putih dengan finishing piano. Bagian penutup layar LCD mempunyai desain water drop yang menawan.
Masih hampir sama dengan sebelumnya, Acer Aspire One 722 menggunakan prosesor AMD Ontario C50 dengan kecepatan 1,0 GHz dan memory DDR3 sebesar 2 GB sebagai sumber tenaganya. Untuk urusan graphics, prosesor Ontario telah terintegrasi GPU Radeon 6250HD di dalam satu die dengan prosesor yang men-support DX11. Dengan penggunaan graphics Radeon ini, Aspire 522 dengan mudah menjalankan film HD 1080P tanpa halangan dengan menggunakan player yang dapat menggunakan kekuatan GPU. Untuk urusan kapasitas penyimpanan data, netbook ini dilengkapi hard disk berkapasitas 320 GB. Untuk baterai, netbook ini menggunakan baterai 6 cell. Baterai tersebut cukup istimewa ketimbang baterai pada umumnya.
Sebenarnya, yang sangat menarik dari Acer Aspire One 722 ini adalah dimensi yang ditawarkannya. Netbook ini memiliki ketebalan yang tergolong tipis dan ringan walaupun memiliki layar berukuran 11.6″. Dengan ukuran layar sebesar itu, netbook Acer Aspire One 722 masih sangat nyaman digunakan untuk melakukan berbagai kegiatan dan tentunya tidak akan memberatkan penggunanya saat membawanya ke luar rumah. Namun, sayangnya, desain finishing piano di bagian penutup layar LCD sering meninggalkan jejak cap tangan sehingga Anda harus rajin membersihkan netbook ini dari bercak tangan supaya selalu terlihat bersih.

SysMark 2007

Kinerja yang ditawarkan AMD Ontario ternyata berada di atas Intel Atom N550 (dual core 1,5 GHz). Bahkan, AMD Ontario lebih unggul karena dapat memutar film HD 1080P dengan lancar. Sebuah hasil yang menarik, mengingat spesifikasinya yang “hanya” 1,0 GHz, bukan?

MobileMark 2007

Kami akhirnya mengacungkan jempol untuk AMD. Setelah sekian lama, akhirnya AMD membuat sebuah perangkat mobile yang dapat lama bertahan hidup. Acer Aspire One 522 dapat hidup hingga 364 menit atau setara dengan 6 jam 4 menit. Daya tahan hidup ini termasuk baik sekali dan berbeda hanya beberapa menit dibandingkan dengan Acer Aspire One 522 yang mempunyai layar yang lebih kecil.

Transcoding

Proses transcoding di Acer Aspire One 722 dapat berlangsung dengan cepat dibandingkan netbook dengan prosesor Atom. Kami tidak menggunakan Media Ekspresso seperti bisanya karena aplikasi tersebut belum men-support AMD directcompute sehingga proses transcoding tidak menggunakan GPU. Kami menggunakan Media Converter 7 untuk melakukan benchmark untuk mengetahui kecepatan sistem ini melakukan proses transcoding film.

Kinerja AMD Radeon™ HD 6250

Kinerja VGA ini sudah lumayan tinggi untuk memainkan sebuah game 3D, namun anda harus mengotak-atik settingan pada game dan vga untuk mengoptimalkan performannya. Dibandingkan dengan Intel Atom GMA 3150, vga AMD Radeon jauh lebih unggul dibandingkan VGA milik Intel Atom.

Kesimpulan

Akhirnya, Anda mendapatkan alternatif pilihan prosesor lain selain Intel Atom dengan layar yang lebih besar. Prosesor dari AMD ini mempunyai kinerja yang lebih tinggi dan dapat digunakan untuk memutar film HD 1080P dengan lancar. Jangan lupakan tambahan port HDMI yang bisa Anda gunakan untuk menyambungkan kabel HDMI ke layar LCD yang lebih besar yang dapat menambah kepuasan Anda menyaksikan film favorit. Selain itu, walau menggunakan graphics AMD Radeon 6250HD, netbook ini memiliki daya tahan yang cukup baik, mencapai 6 jam dan dapat menggunakan directcompute untuk melakukan transcoding atau aplikasi lainnya yang men-supportnya. Untuk melengkapi kemampuan ini, Acer pun menggunakan layar berukuran 11.6″ dengan resolusi 1366×768 sehingga tingkat kenyaman pakai semakin tinggi. Terakhir, hal yang paling menarik dari netbook ini adalah harganya yang terjangkau, Rp2.750.000,- dengan sistem operasi linux. Bahkan, netbook dengan Atom pun masih banyak yang harganya di atas Acer Aspire One 722.

Kelebihan

  • Dimensi kecil dan ringan.
  • Port HDMI.
  • Daya tahan baterai tinggi.
  • Harga murah.
  • Mampu memutar film Full HD (1080p).

Kekurangan

  • Casing gampang kotor.

0 komentar:

Posting Komentar